Trend Fashion 2012 – Bagi Anda para pecinta fashion tentu terbaru tentu saja sudah menunggu-nunggu prediksi trend fashion 2012 yang akan datang. Terutama untuk trend fashion 2012 di Indonesia, Anda tentu saja telah menantikan rancangan terbarunya yang mungkin saja bisa Anda jadikan sebagai panduan memilih busana gaya terbaru yang cukup trendy. Memakai pakaian yang mengikuti trend terkini, bagi sebagian orang adalah hal yang cukup penting untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Trend fashion 2012 mendatang untuk Indonesia adalah upaya perpaduan sinergi antara kebudayaan timur dan barat. Pada Jakarta Fashion Week 2012 telah disepakati misi yang sama yakni mengangkat bakat-bakat dan nilai-nilai budaya lokal Indonesia sebagai bagian dari trend fashion modernitas. Pada tema sinergitas timur-barat, para perancang ditantang untuk mampu mengimpretasikan nilai-nilai lokal menjadi sebuah sajian modernitas fashion bertaraf nasional dan internasional.
Trend fashion 2012 mendatang sekaligus menjadi peluang bagi para desainer Indonesia untuk mampu menunjukkan nilai-nilai kekayaan dalam negeri di kancah fashion dunia internasional. Para desainer kondang dalam negeri seperti Edward Hutabarat, Chossy Lattu, Sally Koeswanto, Priyo Oktaviano, Carmanita, Denny Wirawan, dan Tex Saverio diharapkan mampu memberikan sentuhan desain spektakuler pada Trend fashion 2012 yang akan datang.
1.COLOR-BLOCK
Padu padan multiwarna kembali menjadi tren pada 2012 nanti. Warna solid dan terang pada cardigan, rok, terusan wrap atau suit bisa membuat tampilan sederhana menjadi lebih glamor. Tipsnya, kenakan hanya tiga warna dalam satu penampilan.
2.ANORAK
Anorak atau yang biasa disebut jaket parka mendominasi panggung runway Tommy Hilfiger, Edun dan Jason Wu. Walau potongannya maskulin, jaket ini juga bisa dipadukan dengan busana feminin.
3.MOTIF MENCOLOK
Tidak cukup hanya motif saja, tetapi tahun 2012 diwarnai oleh tren motif yang mencolok. Mulai dari motif abstrak, over-sized floral, bentuk geometris bahkan gambar burung beo seperti yang ditampilkan oleh Joseph Altuzarra.
4.WARNA ORANGE & TANGERINE
Tepat sebelum New York Fashion Week dimulai, Pantone Institute membagi prediksi warna yang akan menjadi tren di 2012 dan warna itu juga banyak ditemui di panggung mode. Jawabannya adalah Tangerine Tango (oranye terang).
5.SETELAN BLEZER & CELANA PENDEK WARNA PINK
Mungkin tren ini sedikit tidak ‘wearable’ untuk busana kerja atau sehari-hari. Tapi padanan blazer membuat tren ini dapat menjadi alternatif busana pesta yang santai.
6.MOTIF MUTURISTIK
Mengarah kepada poin 3, motif futuristik juga merupakan pilihan motif yang tak kalah mencolok. Jika Anda bosan dengan motif klasik seperti kotak-kotak, salur dan polkadot, maka tren ini tepat untuk Anda.
7.PASTEL
Jika warna terang dan cerah bukan pilihan Anda, maka rangkaian warna sorbet bisa menjadi pilihan. Warna ini memberikan tampilan lady-like secara instan.
8.CAMO
Motif camo –kependekan dari camouflage– biasanya terlihat berat. Tetapi untuk 2012, camo terlihat lebih anggun dan lembut dengan warna pastel yang cantik. Anda pun tak perlu lagi tampak seperti tentara.
9.METALIK
Cobalah untuk membeli fashion item basic seperti celana panjang, rok pensil, sepatu dengan warna metalik. Jika Anda ingin menjadi pusat perhatian di pesta, busana metalik adalah jawabannya.
10.SILUET PEPLUM
Detail siluet peplum merupakan tren yang banyak ditemui mulai musim panas 2011 lalu. Namun detail ini tampaknya masih akan menjadi favorit para pencinta mode di 2012. Rodarte merupakan salah satu brand yang merilis detail ini.
Detail siluet peplum merupakan tren yang banyak ditemui mulai musim panas 2011 lalu. Namun detail ini tampaknya masih akan menjadi favorit para pencinta mode di 2012. Rodarte merupakan salah satu brand yang merilis detail ini.